Mengapa Minum dan Makan Harus Duduk

Sobat sobat, hari gini masih gemar Minum atau Makan Sambil Berdiri ?. kurang cantik, kurang sopan dan seakan tidak memiliki tata krama. Makan dan minum memiliki aturan, jangan asal makan atau minum saja. Sobat cantik mahu tidak makan atau minum dapat PAHALA, waaaaahhh mau banget, mari kita terapkan TIPS makan atau minum berikut:

Sobat cantik tahukan dalam ajaran Agama Islam, kita dilarang untuk Makan atau Minum Sambil Berdiri, seperti Hadits Rasulullah SAW.


Janganlah sekali-kali salah seorang di antara kalian minum sambil berdiri. Apabila dia lupa maka hendaknya dia muntahkan.” (HR. Muslim no. 2026), “Bagaimana dengan makan (sambil berdiri)?” Anas menjawab, “Itu lebih parah dan lebih jelek.” (HR. Muslim no. 2024). Para ulama menjelaskan, dikatakan makan dengan berdiri lebih jelek karena makan itu membutuhkan waktu yang lebih lama daripada minum.

Nah loh, sobat cantik, Rasulullah melarang kita untuk melakukan kebiasaan buruk tersebut. Mengapa Rasulullah melarang kita Makan atau Minum Sambil Berdirilarangan minum sambil berdiri itu ada kaitannya dengan kesehatan.

Ilmu kedokteran modern mengungkapkan bahwa minum dalam keadaan berdiri menyebabkan air yang mengalir berjatuhan dengan keras pada dasar lambung dan menumbuknya, menjadikan lambung kendor dan sulit melakukan pencernaan. Sebagaimana terus-menerus makan dan minum sambil berdiri dapat menimbulkan luka pada dinding lambung.  Inilah yang bisa menyebabkan penyakit kristal ginjal. Salah satu penyakit ginjal yang berbahaya.


Jika kita Minum sambil duduk, air yang masuk akan disaring oleh sfringer. Sfringer adalah suatu struktur maskuler (berotot) yang bisa membuka (sehingga air kemih bisa lewat) dan menutup. Setiap air yang kita minum akan disalurkan pada tahap-tahap penyaringan yang berada di ginjal.

Memang sulit menerapkan TIPS Makan dan Minum Sambil Duduk, belum lagi kalau sobat cantik sedang dikejar pekerjaan, tugas, alias sibuk, tapi apa yang tidak mungkin jika kita berusaha dan berusaha untuk membulatkan niat, Allah tidak pernah memberi kita beban diluar kemampuan diri, setiap perintah Allah, insyaAllah ada manfaat didalamnya, dan tidak terlepas dari kebutuhan kita sendiri. Mari menjaga kesehatan dengan memperhatikan hal-hal yang kecil, jangan menunggu menjadi problem yang lebih besar, mencegah lebih baik daripada mengobati.

Demikianlah TIPS sehat Sederhana. Sahabat selamat mencoba semoga berhasil. 
Share this article :

Posting Komentar

silahkan komentar sesuka anda!

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BOWO PRIMA SHOP - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger